Perkembangan teknologi yang semakin canggih memang membuat tugas manusia menjadi semakin terbantu terutama dalam pekerjaan-pekerjaan yang tak memungkinkan untuk dikerjakan secara manual karena keterbatasan tenaga manusia. Salah satu alat yang banyak digunakan dalam berbagai aktifitas operasional pabrik, gudang, pelabuhan, hingga ekspedisi ini adalah drum gripper. Alat ini berfungsi untuk memindahkan sebuah atau 2 buah drum baja atau plastik dengan bantuan forklift. Dengan mengetikkan keyword jual drum gripper pada mesin pencari dalam sekejap Anda akan memperoleh rekomendasi nama-nama toko yang menyediakan alat tersebut.

jual drum gripperMemilih drum gripper pada toko penyedia layanan jual drum gripper

Sebelum mengulas lebih jauh tentang jenis-jenis drum gripper sebaiknya kita mengetahui terlebih dahulu cara kerja sederhana alat ini serta jenis-jenisnya yang telah beredar di pasaran. Untuk mengoperasikan alat ini tidak sulit yaitu untuk mengangkat drum Anda hanya menyelipkan garpu forklift ke dalam pangkal gripper. Alat ini mempunyai daya cengkram drum yang kokoh sehingga pekerja akan lebih mudah melakukan penataan drum ke atas rak-rak tinggi tanpa khawatir dengan resiko slip. Saat menurunkan garpu, drum secara otomatis akan terlepas. Keunggulan lain alat ini adalah menghemat tenaga karena dapat dilipat. Ada 2 jenis drum gripper dengan fungsi yang berbeda yang perlu untuk Anda ketahui sebelum memutuskan membeli pada toko yang menyediakan layanan jual drum gripper ini.

  • Jenis yang pertama disebut Drum Gripper Auto N 1 dan Drum Gripper Auto N 2 yang berfungsi untuk mengangkat sebuah hingga dua buah drum besi dengan berat mencapai 350 kg.
  • Jenis yang kedua disebut Drum Gripper Auto U 1 dan Drum Gripper Auto U 2 yang berfungsi untuk mengangkat sebuah hingga dua buah drum plastik dengan berat hingga 500 kg.

Saat Anda bingung memilih produk yang paling tepat untuk keperluan Anda, harap diingat bahwa drum gripper yang kualitasnya baik selalu memenuhi kriteria berikut, yaitu mudah dioperasikan, desainnya simple tetapi efisien dalam penggunaan, tahan lama atau awet, serta memungkinkan untuk digunakan dengan mobilitas yang tinggi atau frekuensi yang sering. Dari tampilannya Anda bisa mengetahui kualitas suatu produk dari kekuatannya. Pada umumnya alat ini digunakan untuk memindahkan atau menurunkan drum dari lokasi lain, misalnya, mengeluarkan drum dari dalam truck container, memindah-mindahkan drum dari sebuah area ke area lain pada sebuah proyek atau pabrik, atau menata drum dalam rak-rak di suatu gudang. Anda bisa melakukan survey terlebih dahulu pada beberapa toko penyedia layanan jual drum gripper ini secara online yang saat ini sudah banyak sekali toko peralatan atau penyedia sarana lifting ini yang online disamping toko konvensional. Hal ini tentu akan semakin memudahkan konsumen atau calon konsumen.